banner



Launching LPSE Universitas Airlangga


Surabaya, KREDIBEL. LKPP mengajak Universitas Airlangga (Unair) dan universitas lainnya untuk promosikan sistem pengadaan secara elektronik (e-procurement). Dorongan berbagai elemen masyarakat sangat dibutuhkan terkait perkembangan impelementasi pengadaan secara elektronik di Provinsi Jawa Timur yang berjalan lambat.


Kepala LKPP Agus Rahardjo mengungkapkan, dibanding provinsi lainnya perkembangan e-procurement di Jawa Timur kurang menggembirakan. Anggaran pengadaan yang disalurkan melalui e-procurement masih berkisar di angka Rp 600 miliar, sangat jauh jika dibandingkan dengan Provinsi Jawa Barat yang telah mencapai Rp 1,6 triliun.


“Di Jawa Barat, gubernur mengeluarkan surat edaran kepada aparat di bawahnya, kepada para kepala dinas, agar pengadaan di atas Rp 200 juta harus melalui e-procurement,” kata Agus saat membuka acara peluncuran Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) di Unair, Kamis (15/9).


Agus menambahkan, kini di Jawa Barat yang anggaran belanjanya tidak lebih besar dari Jawa Timur,  tak ada lagi kabupaten/kota yang tidak mengoperasikan pengadaan secara elektronik. Di Jawa Tengah kini tinggal empat kabupaten/kota yang belum mengoperasikan LPSE. Namun di Jawa Timur, mayoritas kabupaten/kota masih belum mengoperasikan LPSE.

Sumber: MAJALAH KREDIBEL - Majalah Pengadaan Indonesia